Mengenal macam jaringan data GSM (2G, 2.5G, 3G, 3.5G, 4G) di smartphone

Mengenal macam jaringan data GSM (2G, 2.5G, 3G, 3.5G, 4G) di smartphone


Apa jadinya bila smartphone tanpa jaringan data? Ya jelas smartphone kita jadinya gak smart lagi, dijaman modern seperti sekarang koneksi jaringan data sangat penting, kirim email, chating, browsing ataupun googling semua itu membutuhkan jaringan data.

Penting sekali bagi seorang pemakai smartphone untuk tahu apa saja jenis koneksi jaringan Data yang tersedia pada smartphone, kelebihan dan kekurangannya, sehingga bisa dipakai secara tepat dan memberikan kemudahan dan kepraktisan dalam memaksimalkan kerja dari smartphone tersebut. kadang sinyal jaringan data di suatu tempat berbeda beda ada yang sudah mendukung jaringan 3G, 3.5G atau cuma 2G, bahkan ada yang sudah sampai ke koneksi 4G.

" terus apa sih Jaringan data GSM (2G, 2.5G, 3G, 3.5G, 4G )itu...??? "


-   Koneksi 2G dan 2.5G ( GPRS dan EDGE ) 

Koneksi jaringan generasi kedua sudah jarang digunakan, biasanya dipakai hanya sebagai cadangan jika jaringan utama terputus atau tidak terkover oleh jaringan 3G. Anda bisa memilih untuk tetap menggunakan koneksi ini untuk terkoneksi ke internet melalui provider langganan anda. Kelemahan koneksi 2G adalah kapasitas bandwidith yang kecil( meski berlangganan paket internet jenis premium ), namun jangkauan atau wilayah cakupannya sangat luas. sedangkan kemampuan transfer data maksimal adalah 171.2 kbps untuk GPRS dan 473.6 kbps untuk EDGE.

Dengan kemampuan transfer maksimal seperti ini maka sangat tidak direkomendasikan untuk kebutuhan koneksi data yang besar dan cepat. Namun kelebihannya adalah pemakaian tenaga atau energy battery dari perangkat smartphone lebih hemat.

-   Koneksi via 3G dan 3.5 G ( HSDPA, UMTS/WCDMA) 


Koneksi jaringan 3G merupakan koneksi jaringan data yang popular dan paling banyak digunakan, dengan bandwidth yang besar dan biaya langganan yang semakin murah maka koneksi 3G adalah pilihan utama dalam melakukan koneksi ke internet. Secara teori HSDPA memiliki kemampuan download sebesar 42.2 Mbps dan HSUPA ( upload) sebesar 11.5Mbps.

Dengan kemampuan transfer maksimal seperti ini maka sangat   direkomendasikan untuk kebutuhan koneksi data yang besar dan cepat. Namun kekurangannya adalah pemakaian tenaga atau energy battery dari perangkat smartphone sangat boros alias cepat habis.

-   Koneksi 4G 

Koneksi jaringan 4G merupakan teknologi terbaru koneksi data. Koneksi 4G memiliki kelebihan pada bandwidth yang besar, namun saat ini area cakupannya masih terbatas dan biayanya masih cukup mahal dibanding jaringan 3G. Tapi kemungkinan besar banyak perangkat smartphone  yang ada saat ini tidak mendukung untuk koneksi 4G.

maka Bersiap-siaplah bagi para pemilik smartphone untuk meng-upgrade hp anda jika ingin merasakan kecepatan koneksi jaringan 4G.

Baca juga :

-  TUJUH KODE RAHASIA ANDROID
-  KODE RAHASIA ANDROID UNTUK TES ANDROID


Previous
Next Post »
Thanks for your comment