5 tips pertolongan pertama pada ponsel setelah terkena air

 5 tips pertolongan pertama pada ponsel setelah terkena air

Sobat pernah membayangkan tidak apabila ponsel kesayangan kalian kecebur atau kerendam air?? Pasti happy bukan??hehe...pastinya bikin jengkel, nyesel, dan galau tak kunjung berakhir..itu yang pernah saya alami, sewaktu pulang kerja secara tidak sadar celana saya yang isi kantongya terdapat ponsel blackberry saya masukan ke dalam ember dan saya kasih air kemudian berselang beberapa menit saya baru sadar kalau blackberry saya tidak ada diatas bifet, soalnya biasanya saya taruh diatas bifet. Nah alhasil ponsel saya yang saya temukan di ember berisi air itu mati dan layarnya sudah ada bercak-bercak airnya. Karena waktu itu saya panik, saya langsung menghidupkan ulang ponsel itu dan hasinya nyala tapi tak lama kemudian ponsel blackberry itu mati total.

Akhirnya saya putuskan untuk membawa ke tukang service hp, dan ponsel saya pun bisa diperbaiki akan tetapi dengan biaya mahal dan waktu yang cukup lama, sebetulnya ada tips pertolongan pertama pada ponsel setelah terkena air, supaya ponsel tidak terjadi kerusakan yang parah dan biaya yang mahal untuk memperbaikinya atau kalau beruntung ponsel bisa sembuh kembali normal tanpa dibawa ke tukang service handphone. Kalau ponsel kalian sudah mengusung teknologi waterproof sih aman-aman saja..nah langsung saja kita simak beberapa tips dibawah ini agar terhindar dari musibah yang pernah saya alami.

 1. Jangan Tekan Apapun..

Saat kita melihat ponsel kesayangan kita terkena air atau lebih parahnya lagi terendam ke dalam air, seringkali kita merasa panik. Dan tanpa sadar kita berusaha untuk mengecek apakah ponsel yang kita miliki masih dapat menyala atau tidak dengan mengacu pada tampillan layar yang muncul saat kita menekan tombol power maupun tombol yang lainnya. Hal ini adalah langkah yang amat salah, Karena dengan menekan tombol-tombol yang ada pada ponsel kita, maka semakin besar kemungkinan terjadi hubungan arus pendek, jadi jangan pernah tekan tombol apa pun disaat panik melihat ponsel terkena air.

2. Lepaskan Baterai, SIM card, dan juga microSD

Ini merupakan langkah kedua yang harus dilakukan sesegera mungkin.. Karena dengan melepaskan baterai, maka kita memperkecil kemungkinan terjadinya hubungan arus pendek pada ponsel. Lalu bagaimana jika ponsel yang kita miliki mengusung desain unibody? Jangan panik, lepaskan SIM card dan juga microSD yang terdapat pada ponsel kalian, dan kemudian keringkan ponsel.

3. Keringkan Ponsel dengan Kain Bersih

Usai melepas bagian baterai dan juga perangkat ponsel lainnya, kemudian keringkan ponsel dengan menggunakan kain bersih berbahan lembut maupun dengan menggunakan kain berbahan sintetis yang lazim digunakan untuk membersihkan sepeda motor maupun mobil. 

4. Gunakan Vacuum Cleaner BUKAN Hair Dryer..

Nah, selepas ponsel dikeringkan secara manual menggunakan kain bersih, sekarang saatnya untuk memanfaatkan teknologi dari sebuah vacuum cleaner untuk membantu mengeringkan ponsel. Dengan menggunakan penyedot debu ini, kita dapat menarik sisa-sisa air yang terdapat di dalam smartphone. Dan jangan pernah gunakan hair dryer untuk melakukan tugas ini, karena besar kemungkinan pengering rambut ini akan mendorong air yang tersisa di dalam ponsel semakin dalam lagi.

5. Rendam dalam Beras

Satu lagi cara jitu yang mungkin terdengar sedikit 'aneh', yaitu merendam ponsel yang telah kita keringkan ke dalam beras. Hal ini dipercaya ampuh bagi sebagian besar pengguna handset. Karena beras dipercaya memiliki daya serap yang tinggi terhadap air, dan untuk berjaga-jaga, diamkan ponsel yang tengah direndam dalam beras ini selama 4 hingga 5 hari. Wah kok lama... (jeruknipis)

Nah semoga 5 tips pertolangan pertama pada ponsel setelah terkena air dapat membatu kalian supaya ponsel kalian tidak mengalami kerusakan yang fatal dan terhindar dari biaya perbaikan yang mahal.

Baca juga : 

Previous
Next Post »

1 komentar:

Click here for komentar
Unknown
admin
28 Februari 2016 pukul 18.41 ×

TIPS PERTAMA KETIKA SMARTPHONE TERKENA AIR
http://indonugraha.blogspot.co.id/2016/02/tips-pertama-ketika-smartphone-terkena.html

Congrats bro Unknown you got PERTAMAX...! hehehehe...
Reply
avatar
Thanks for your comment